Presiden Pimpin Panen Raya di Bengkayang, Bupati Ketapang Ikut Secara Virtual

HOME

Presiden Prabowo Subianto memimpin langsung puncak panen raya jagung nasional kuartal II tahun 2025 yang digelar di Kecamatan Sanggau Ledo, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, Kamis (5/6/2025). Acara ini juga diikuti secara virtual oleh sejumlah kepala daerah, termasuk Bupati Ketapang dari Desa Mekar Utama, Kecamatan Kendawangan.

Turut hadir dalam panen raya tersebut antara lain Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kalimantan Barat, serta para petani dari berbagai daerah.

Presiden menegaskan kembali komitmen pemerintah untuk memperkuat kedaulatan pangan sebagai pilar utama kemandirian bangsa. Dalam kesempatan itu, Presiden juga meresmikan pabrik Pangan Merah Putih untuk pengolahan jagung dan melepas ekspor perdana jagung ke Sarawak, Malaysia.

“Ini menandai langkah besar Indonesia menuju negara surplus jagung yang mampu memenuhi kebutuhan dalam negeri sekaligus menembus pasar ekspor,” ujar Presiden.

Kapolri menyampaikan, Polri akan terus mendukung program swasembada pangan nasional, termasuk membantu para petani dalam hal distribusi dan keamanan produksi pangan di lapangan.

Data produksi jagung nasional pada kuartal II 2025 menunjukkan peningkatan signifikan dibanding periode sebelumnya. Kementerian Pertanian mencatat, hasil panen yang melimpah berkontribusi pada capaian surplus dan menurunnya ketergantungan impor.

Sementara itu, Bupati Ketapang Alexander Wilyo mengikuti rangkaian acara secara daring dari Dusun Sei Gantang, Desa Mekar Utama, Kecamatan Kendawangan. Usai mengikuti agenda nasional, Bupati memimpin panen jagung di tingkat kabupaten, yang diikuti Forkopimda Ketapang, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Forkopimcam, serta kelompok tani setempat.

Semangat gotong royong dan kolaborasi antarsektor terlihat dari antusiasme peserta dalam kegiatan panen yang digelar serentak di berbagai wilayah.